Credit Card / News/Info / 2014 / Kartu Kredit Affinity - CIMB Niaga Indosat Ooredoo Card / Detail
Kartu Kredit Affinity - CIMB Niaga Indosat Ooredoo Card
18-04-2018 10.45 WIB
Kamis, 19 April 2018, CIMB Niaga bekerjasama dengan JCB Indonesia dan Indosat Ooredoo meluncurkan kartu kredit CIMB Niaga Indosat Ooredoo Card. Kartu ini merupakan penambahan produk kartu kredit affinity dengan principal JCB platinum yang diterbitkan untuk menjawab berbagai kebutuhan pelanggan Indosat Ooredoo dan nasabah CIMB Niaga yang kian mengarah ke digital.
Promo program yang ditawarkan yaitu bonus kuota internet 2GB setiap bulan untuk nomor ponsel Indosat Ooredoo yang terdaftar pada CIMB Niaga Indosat Ooredoo Card. Bonus tersebut diberikan bagi nasabah dengan transaksi minimal Rp800 ribu per periode tagihan. Kemudian, ada cash back hingga 10% untuk pembayaran tagihan pasca bayar Indosat Ooredoo melalui fasilitas Quick Pay CIMB Niaga. Bonus serupa juga diberikan untuk pembelian pulsa pra bayar Indosat Ooredoo melalui CIMB Clicks. Promo ini berlaku hingga September 2018.
Adapun fitur-fitur unggulan seperti gratis biaya tahunan untuk kartu utama dan cicilan dengan bunga rendah untuk tenor 3, 6, dan 12 bulan. Menariknya lagi, setiap transaksi yang dilakukan akan mendapatkan PoinXtra yang dapat ditukarkan dengan beragam pilihan hadiah menarik, antara lain voucher belanja dan mileage penerbangan.
- Gratis Iuran Tahunan : Gratis iuran tahunan seumur hidup untuk kartu utama CIMB Niaga Indosat Card dan Gratis iuran tahunan untuk kartu tambahan CIMB Niaga Indosat Card dengan melakukan transaksi min 2 (dua) kali/tahun.
- Poin Xtra : Setiap transaksi ritel kelipatan Rp 5.000 akan mendapatkan 1 Poin Xtra, kecuali transaksi penarikan tunai (cash advance), transfer balance, cash plus, cashback, katalog, cicilan, pembayaran iuran keanggotaan/membership, pembayaran angsuran dan pembayaran tagihan rutin. Poin Xtra yang dikumpulkan dapat ditukarkan dengan pilihan hadiah menarik seperti voucher belanja, mileage penerbangan dan barang lainnya pada Katalog Poin Xtra yang dapat diakses melalui https://cards.cimbclicks.co.id/
- Fasilitas Cicilan Tetap : Jadikan pembelanjaan ritel Anda dengan CIMB Niaga Platinum menjadi cicilan tetap dengan bunga ringan dengan jangka waktu angsuran 3 bulan, 6 bulan, dan 12 bulan. Ubah transaksi pembelanjaan Anda melalui Internet Banking Credit Card di www.cimbclicks.co.id atau Phone Banking di 14041 sebelum tanggal cetak tagihan.
- Transaksi Tarik Tunai/Quick Cash : Kartu Kredit dilengkapi dengan fasilitas penarikan uang tunai dengan cepat dan mudah melalui ATM-ATM dan bank-bank lain berlogo MasterCard/Cirrus/VISA/Plus/JCB di seluruh dunia.
- Quick Pay : Kemudahan pembayaran tagihan bulanan seperti listrik, telepon, handphone, TV kabel hingga internet dalam 1 lembar tagihan kartu kredit, cukup mengingat tanggal jatuh tempo tagihan kartu kredit tanpa perlu khawatir ada tagihan bulanan yang terlewat.
- Otopay : Kemudahan fasilitas pembayaran tagihan kartu kredit secara otomatis melalui rekening tabungan/rekening koran pemegang kartu di CIMB Niaga.
- Airport Lounge : Gunakan 10.000 Poin Xtra Anda untuk mengakses fasilitas Aiport Lounge yang tersebar di kota-kota besar di Indonesia.
- Perlindungan Asuransi : Setiap pembelanjaan menggunakan akan secara otomatis mendapatkan perlindungan asuransi berupa Purchase Protection dan Travel Insurance (travel accident insurancedan travel inconvenience insurance).